Review Smartphone Android terbaru Asus Zenfone 4 Selfie Lite

Pada kali ini saya akan memberikan Review singkat mengenai Smartphone terbaru milik asus.Smarthphone yang   rilispada Oktober 2017 lalu itu  bernama ” Asus Zenfone 4 Selfie Lite ” yang merupakan smartphone versi murah dari Asus Zenfone 4 Selfie. Menariknya meskipun murah, Asus Zenfone 4 Selfie Lite masih dibekali spesifikasi sangat baik.

Seperti namanya, Asus Zenfone 4 Selfie Lite datang dengan menawarkan kamera selfie sebagai fitur unggunlanya, dimana Asus Zenfone 4 Selfie Lite sudah dibekali kamera depan beresolusi 13 MP yang didukung fitur Soft LED Flash dan Face Beauty yang pasti dapat memoles wajah kamu semakin terlihat cantik saat selfie. Untuk kamera belakang, Asus Zenfone 4 Selfie Lite dipersenjatai kamera beresolusi 13 MP yang sudah didukung fitur PDAF dan LED Flash dengan kemampuan merekam video Full HD 1080p yang artinya Asus Zenfone 4 Selfie Lite sangat cocok saat digunakan untuk menangkap setiap momen secara bagus dalam bantuk foto maupun video.



Asus Zenfone 4 Selfie Lite memiliki ukuran layar lebar 5.5 inci IPS LCD dengan resolusi 720 x 1280 pixels yang dapat memberikan akurasi warna jernih dan detail saat digunakan untuk gaming maupun menonton video. Lalu untuk pelindung layar, Asus Zenfone 4 Selfie Lite mengunakan proteksi kaca Corning Gorilla Glass 4. Kemudian untuk memori, Asus Zenfone 4 Selfie Lite dibekali dua plihan penyimpanan internal yakni 16 GB dan 32 GB yang artinya dapat digunakan untuk menyimpan berbagai konten multimedia seperti game maupun aplikasi. Dan untuk baterai, Asus Zenfone 4 Selfie Lite sudah memiliki baterai dengan daya 3000 mAh. Nah buat kalian yang tertarik dengan smartphone dari Asus ini, berikut kami akan memberikan kelebihan dan kekurangan dari asus zenfone 4 Selfie Lite

Kelebihan Asus Zenfone 4 Selfie Lite

1. Mengusung desain bodi metal yang memberikan kesan mewah dan premium.
2. Support jaringan 4G LTE yang memberikan kelancaran saat browsing.
3. Layar 5.5 inci IPS LCD dengan resolusi 720 x 1280 pixels yang jernih untuk menonton video.
4. Layar 2.5D ( sedikit lengkung ) yang sudah dilapisi proteksi kaca Corning Gorilla Glass 4.
5. Berjalan pada sistem operasi Android v7.0 Nougat yang dipadukan dengan user interface Asus ZenUI 4.0.
6. Kinerja cukup cepat karena sudah ditenagai prosesor Snapdragon 425 + CPU Quad Core 1.3 GHz.
7. RAM 2 GB yang dapat menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan dengan lancar ( Multitasking ).
8. Memori internal 16/32 GB yang masih dapat diperluas mengunakan microSD mencapai 256 GB.
9. Kamera belakang 13 MP apeture f/2.0 lengkap dengan fitur PDAF dan LED Flash jernih untuk foto.
10. Kamera belakang sudah dapat merekam video dengan resolusi Full HD 1080p.
11. Kamera depan 13 MP apeture f/2.0 sudah dilengkapi fitur Softlight  LED Flash jernih untuk selfie malam hari.
12. Memiliki sensor lengkap seperti sudah tersedia sensor pemindai sidik jari Fingerprint dan sensor Gyroscope.
13. Baterai besar 3000 mAh yang cukup awet ketika digunakan untuk main game dalam waktu lama.

Kekurangan Asus Zenfone 4 Selfie Lite

1. Bodi metal yang membuat ya cepat panas saat digunakan untuk main game.
2. Tidak memiliki sertifikasi IP68 yang artinya tidak memiliki kemampuan bertahan didalam air.
3. Baterai tidak dilengkapi teknologi pengisi daya cepat Fast Charging.

Nah itulah Review singkat dari kami. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Jika ada salah kata saya minta maaf. Untuk saran ataupun kritik silahkan tinggalkan komentar anda. Terimakasih

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Spesifikasi terlengkap dari Xiaomi Mi A1

Spesifikasi terlengkap dari Smarthphone Oppo R5 S dilengkapi dengan beberapa kelebihan dan kekurangannya

Inilah spesifikasi lengkap dari Vivo V3 Max lengkap dengan kelebihan dan kekurangannya